CILACAP - Lapas Permisan membuka kunjungan tatap muka. Layanan kunjungan tatap muka merupakan kegiatan rutin yang diadakan oleh Lapas Permisan sebagai bentuk pelayanan terhadap WBP.
Layanan ini gratis dan tidak dipungut biaya. Menurut Sholeh Sholaudin salah satu CPNS yang melakukan pengawasan, kegiatan ini sangat membantu WBP dalam menjalin hubungan dan komunikasi dengan keluarganya, selasa (06/09/2022).
Sebelum sampai di Lapas Permisan dilakukan penggeledahan barang bawaan di pelabuhan Wijayapura dan pengecekan kelengkapan surat-surat yang dibawa sebagai salah satu prosedur untuk mengunjungi WBP. Setiap keluarga yang datang diperiksa satu persatu oleh petugas yang bertugas di pos pemeriksaan.
Setiap minggunya diberikan waktu kunjungan di hari Senin dan Selasa, dari jam 10.00 - 13.00 WIB. WBP di Lapas Permisan merasa terbantu dengan diberlakukannya kunjungan tatap muka setelah 2 tahun hanya dilakukan melalui kunjungan online dikarenakan wabah Covid-19.
Baca juga:
Catatan Akhir Tahun KPK Menyongsong 2022
|
Meskipun diberlakukan kunjungan tatap muka tetap harus mempertahankan protokol kesehatan yang masih berlaku.
Salah satu keluarga WBP yaitu Andi mengungkapkan, Alhamdulillah dengan adanya pelayanan kunjungan tatap muka ini dapat ketemu keluarga.
"Keluarga dapat mengetahui keadaan WBP di dalam Lapas dan dapat sedikit melepas rindu mereka yang telah lama tidak bertemu, dan merasa puas dengan pelayanan yang diberikan oleh Lapas Permisan", Ungkap andi.
(N.Son/***)